Cara Meningkatkan Imun Si Kecil agar Tidak Mudah Sakit

Morinaga Platinum ♦ 23 Agustus 2024

Cara Meningkatkan Imun Si Kecil agar Tidak Mudah Sakit

Bunda tentu ingin daya tahan tubuh Si Kecil kuat agar ia selalu sehat dan aktif, sehingga bisa bermain dan belajar dengan optimal setiap hari. Caranya cukup sederhana. Mulailah dengan menjaga kebersihan, memberikan makanan sehat, dan memastikan Si Kecil rutin berolahraga. 

Yuk, simak artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut cara meningkatkan imun agar Si Kecil tidak mudah sakit.

Menjaga Kebersihan

Menjaga kebersihan rumah dan tubuh Si Kecil sangatlah penting untuk mencegahnya dari penyakit. Rumah, sebagai lingkungan utamanya, harus selalu bersih agar Si Kecil tidak terpapar kuman, bakteri, dan virus yang bisa membuatnya sakit. 

Ajari juga Si Kecil manfaatnya mencuci tangan sebelum makan dan setelah beraktivitas, serta pastikan ia untuk sikat gigi dan mandi dua kali sehari serta selalu mengganti pakaian yang kotor. Selain itu, jelaskan kenapa Si Kecil sebaiknya tidak berbagi alat makan dengan teman-temannya untuk menghindari penularan penyakit. 

Ajarkan pula kepada Si Kecil untuk mengikuti etika yang benar saat bersin atau batuk. Misalnya menutup mulut dan hidung dengan siku bagian dalam, serta menggunakan tisu saat membersihkan hidung atau mata yang berair.

Mengonsumsi Makanan Sehat

Agar imunnya kuat, Bunda perlu memastikan bahwa Si Kecil mengonsumsi makanan sehat yang kaya akan nutrisi. Makanan sehat seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian utuh dan protein berkualitas membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh Si Kecil. Selain membantu tubuh dalam melawan infeksi dan penyakit, makanan sehat juga mempercepat proses penyembuhan jika Si Kecil jatuh sakit. 

Lengkapi juga asupan nutrisi harian Si Kecil dengan protein seperti telur, daging tanpa lemak, ikan, dan kacang-kacangan. Pilih karbohidrat kompleks, seperti dalam roti gandum dan macam-macam sereal yang diperkaya dengan vitamin juga. 

Sementara, lemak sehat yang diperlukan oleh tubuh Si Kecil dapat diperoleh dari makanan seperti alpukat, minyak zaitun dan kacang-kacangan. Selain itu, pastikan Si Kecil mendapatkan asupan vitamin dan mineral yang cukup dengan memberikannya susu pertumbuhan sesuai dengan usianya. 

Susu mengandung nutrisi esensial untuk meningkatkan sistem imun Si Kecil. Bunda dapat pelajari lebih lanjut manfaat susu berikut ini: Susu Anak, Nutrisi Penunjang Tumbuh Kembang Si Kecil

Istirahat yang Cukup

Pastikan Si Kecil juga mendapatkan istirahat yang cukup, karena tubuhnya membutuhkan waktu tidur yang cukup untuk memulihkan diri dan menguatkan sistem kekebalan tubuh. Untuk itu, Bunda harus membuat rutinitas tidur yang konsisten bagi Si Kecil. 

Anak usia 1-3 tahun umumnya membutuhkan tidur sekitar 11-14 jam per hari, termasuk tidur malam dan tidur siang. Sedangkan anak usia 3-6 tahun membutuhkan tidur sekitar 10-13 jam per hari.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai durasi tidur dan cara agar Si Kecil bisa mendapatkan tidur yang berkualitas, maka Bunda bisa membacanya di sini: Acuan Durasi Waktu Tidur Ideal untuk Si Kecil.

Rutin Berolahraga

Berolahraga membantu memperkuat sistem kekebalan tubuhnya, meningkatkan stamina, serta memperbaiki mood dan kualitas tidurnya. Untuk membuat aktivitas ini lebih menyenangkan, Ayah dan Bunda bisa mencari berbagai aktivitas fisik yang cocok untuk Si Kecil. 

Contoh olahraga yang cocok untuk anak antara lain bermain di taman bermain, bersepeda, berenang, bermain bola, atau menari. Bila fisiknya kuat, maka Si Kecil akan memiliki sistem imun yang lebih baik, sehingga ia lebih sehat dan tidak mudah sakit. 

Sekarang Bunda sudah lebih memahami bagaimana cara menjaga kesehatan Si Kecil agar tidak mudah sakit. Selain menjaga pola makan, tidur dan berolahraga, Bunda juga dapat memaksimalkan kesehatan Si Kecil dengan memberikan susu pertumbuhan yang kaya nutrisi. Yuk, lihat rekomendasinya berikut ini: 7 Merek Susu yang Bagus untuk Daya Tahan Tubuh Anak

Referensi:

  • Cleveland Clinic. How To Keep Your Kids Healthy When They Go to Daycare. Diakses pada 24 Agustus 2024. https://health.clevelandclinic.org/day-care-diseases-how-to-keep-your-kids-healthy 
  • GoodRx. How to Not Get Sick From Your Kid. Diakses pada 24 Agustus 2024. https://www.goodrx.com/health-topic/childrens-health/how-to-not-get-sick-from-your-kid 
  • Mayo Clinic. Nutrition for kids: Guidelines for a healthy diet. Diakses pada 30 Mei 2024. https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/childrens-health/in-depth/nutrition-for-kids/art-20049335
  • Nemours KidsHealth. Kids and Sleep. Diakses pada 24 Agustus 2024. https://kidshealth.org/en/parents/sleep.html