Kecerdasan intrapersonal merupakan bentuk kecerdasan yang memungkinkan seorang anak untuk mengenali dan memahami dirinya sendiri. Anak tersebut dapat mengidentifikasi kelebihan yang dimilikinya, sekaligus memahami kekurangannya.
Beberapa ciri anak dengan kecerdasan intrapersonal yaitu mampu menyadari dan memahami kondisi emosi, pikiran, perasaan, motivasi, dan tujuan diri sendiri. Selain itu, Si Kecil juga mampu melakukan sesuatu secara mandiri.
Simak penjelasan lengkapnya terkait ciri-ciri keceradasan intrapersonal anak dan cara melatihnya di artikel berikut ini yuk, Bun.
Ciri pertama dari kecerdasan intrapersonal dapat dilihat dari sensitivitas Si Kecil terhadap dirinya sendiri, seperti memahami kekurangan yang ada. Bukan hal yang mudah bagi anak-anak untuk memahami kelemahan dan kekurangannya, terutama jika tinggal di lingkungan yang kompetitif. Namun, anak dengan kecerdasan intrapersonal yang baik mampu mengendalikan diri saat menyadari kekurangan dan kelemahannya.
Si Kecil mampu melakukan banyak hal secara mandiri setelah beberapa kali mendapatkan contoh dari Bunda dan keluarga. Si Kecil dengan kecerdasan intrapersonal tidak suka menyusahkan orang lain, yakin bahwa ia bisa melakukan semuanya sendiri, tetapi akan meminta bantuan saat mengalami kesulitan.
Untuk mendukung kecerdasan ini, seperti tumbuh mandiri, Bunda perlu menerapkan pola asuh dan pendidikan di keluarga yang tepat. Informasi selengkapnya, yuk baca: Cara mendidik anak agar mandiri.
Ciri ini menunjukkan bahwa Si Kecil dapat membuat keputusan untuk diri sendiri. Misalnya memilih sepatu atau sandal saat akan pergi ke pantai, atau menentukan urutan kegiatan apa yang akan dilakukan. Meski tidak selalu benar, Si Kecil telah melewati proses berpikir dalam membuat keputusan tersebut.
Karena pemahaman diri yang baik, Si Kecil juga mampu mengendalikan emosi. Meski kadang masih terpeleset, kecerdasan intrapersonal yang baik membuatnya berpikir sebelum menunjukkan emosi.
Si Kecil juga dapat menahan keinginannya karena hal lain. Contohnya ketika ia sedang menginginkan mainan baru. Jika dirasa masih memiliki mainan yang bagus, Si Kecil akan membuat pertimbangan dan menahan diri untuk tidak membeli mainan baru.
Ketika sedang melakukan sesuatu, terkadang Si Kecil merasa putus asa atau bahkan kesal karena tidak bisa menyelesaikannya. Namun, jika ia memiliki kecerdasan intrapersonal yang baik, ia pasti menyemangati diri sendiri dengan berbagai cara. Si Kecil bisa saja tiba-tiba mengambil camilan favoritnya atau memutar lagu kesukaannya untuk membangkitkan semangat.
Selain mengenali kelemahan dan kelebihan, Si Kecil mampu mengenali kelebihannya. Ia akan peka terhadap bakat yang ia miliki dan secara tidak langsung menjadikannya sebagai sebuah hobi. Bunda dan Ayah yang menyadari Si Kecil memiliki kemampuan, sebaiknya membantu mengarahkan. Dukungan keluarga membuat Si Kecil semakin bersemangat dan mencari tahu banyak hal untuk meningkatkan kemampuannya agar lebih baik.
Pernah melihat Si Kecil bermain dengan teman-temannya dan berperan sebagai pemimpin? Ini adalah salah satu bentuk bahwa Si Kecil memiliki kemampuan untuk menentukan target. Hal kecil seperti ini adalah indikasi bahwa Si Kecil mengetahui langkah-langkah yang harus dijalankan dalam sebuah kegiatan.
Saat Si Kecil ingin membeli sesuatu, mungkin ia akan menabung untuk membelinya. Selama menabung, ia akan mengumpulkan uang jajan yang selama ini diterima.
Bertanggung jawab dalam segala hal yang dilakukannya adalah perilaku terpuji dan merupakan bentuk pendidikan moral yang baik. Misalnya, jika tidak sengaja memecahkan vas bunga, ia akan jujur dan minta maaf. Bahkan, mungkin ia akan memberikan ‘ganti rugi’ sebisanya.
Meski Bunda tak memerlukan bentuk ganti ruginya, tapi menerima pemberian Si Kecil untuk mengganti vas bunga yang pecah akan menumbuhkan rasa tanggung jawab yang lebih besar lagi.
Setelah mengenal ciri-ciri kecerdasan intrapersonal, apakah Si Kecil memiliki beberapa ciri kecerdasan intrapersonal tersebut? Jika ya, Bunda dapat mengambil langkah untuk mencari tahu cara mengembangkan kecerdasan intrapersonal dengan terus memberikan pendampingan serta stimulasi untuk Si Kecil agar kecerdasan intrapersonalnya berkembang.
Memperkenalkan konsep belajar mandiri kepada Si Kecil dapat menjadi metode efektif untuk melatih kecerdasan intrapersonal. Dengan belajar mandiri, Si Kecil akan terbiasa menyelesaikan tugas dan mengeksplorasi minatnya sendiri.
Dalam sehari-hari, beri Si Kecil kesempatan untuk membuat keputusan sendiri. Misalnya, memilih baju yang akan dikenakan, atau menentukan menu makan siang. Ini akan membantu mereka untuk lebih percaya diri dan mandiri.
Ajari Si Kecil untuk mengenali dan menyampaikan perasaannya. Ini penting untuk membantu mereka mengendalikan dan mengelola emosinya dengan baik.
Berikan Si Kecil kesempatan untuk menemukan cara untuk mengelevasi semangatnya sendiri ketika menghadapi kegagalan atau rasa putus asa. Misalnya, ia bisa memilih untuk mendengarkan lagu favoritnya atau bermain dengan mainan kesukaannya.
Bantu Si Kecil untuk menetapkan tujuan dan merencanakan cara untuk mencapainya. Misalnya, jika ia ingin membeli mainan baru, ajari ia untuk menabung dan merencanakan pembeliannya.
Ajarkan Si Kecil tentang konsep tanggung jawab dan konsekuensi dari tindakannya. Misalnya, jika ia tidak sengaja merusak sesuatu, ajarkan ia untuk bertanggung jawab dan mencari solusi.
Setelah mengenal ciri-ciri kecerdasan intrapersonal, apakah Si Kecil memiliki beberapa ciri kecerdasan intrapersonal tersebut? Jika ya, Bunda dapat mengambil langkah untuk mencari tahu cara mengembangkan kecerdasan intrapersonal dengan terus memberikan pendampingan serta stimulasi untuk Si Kecil agar kecerdasan intrapersonalnya berkembang.
Jangan lupa untuk menggali kecerdasan majemuk lainnya , antara lain kecerdasan interpersonalnya, agar dapat menjadi satu kesatuan yang baik untuk masa depan Si Kecil. Yuk, Bunda, cari tahu lebih dalam tentang kecerdasan interpersonal tersebut di sini: Indikator Kecerdasan Interpersonal Anak Sejak Usia Dini
Konten Belum Tersedia
Mohon maaf, halaman untuk artikel Ciri-ciri Kecerdasan Intrapersonal pada Si Kecil
belum tersedia untuk bahasa inggris. Apakah Bunda dan Ayah ingin melihat artikel lainnya dengan kategori yang sama ?