Resep Chocolate Waffles

Morinaga Platinum   ♦   29 Maret 2023

Resep Chocolate Waffles
  • 3-12 Tahun
  • Sarapan

Informasi Nutrisi

  • Energi 352 Kalori
  • Protein 14,2 g
  • Serat 1,9 g
  • Lemak 11,0 g
  • Karbohidrat 49,0 g

Bunda tentu sudah tidak asing dengan waffle, kan? Nah, waffle ini bisa Bunda jadikan sarapan untuk Si Kecil, lho. Bunda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Tenang, cara membuatnya cukup mudah kok. Bahan-bahan yang diperlukan juga gampang ditemukan. 

Yuk, simak apa saja bahannya dan cara membuatnya, Bun.

BAHAN: 

  • 200 gram tepung terigu 25 gram coklat bubuk 1 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • 100 gram gula pasir
  • Tuangkan 300 ml air hangat ke dalam wadah. Lalu, tuangkan 8 sendok takar Morinaga Chil Kid Gold Vanila (256 gram), aduk sampai susu bubuk larut.
  • 4 kuning telur
  • 50 gram mentega cair 
  • 2 putih telur, kocok kaku

CARA MEMBUAT CHOCOLATE WAFFLE: 

  1. Campur tepung terigu dengan coklat bubuk, baking powder, garam dan gula pasir, aduk rata.
  2. Masukkan susu cair dan kuning telur, aduk rata, tambahkan mentega cair, aduk rata. Masukkan putih telur yang telah dikocok, aduk rata dan diamkan selama 15 menit.
  3. Siapkan cetakan waffle, olesi dengan sedikit mentega, tuangkan adonan hingga hampir penuh dan matangkan.
  4. Sajikan hangat.

Untuk : 16 potong

Nilai gizi per 1 porsi :

Energi: 352 Kalori

Protein: 14,2 g

Lemak: 11,0 g

Karbohidrat: 49,0 g

Serat: 1,9 g

Natrium: 186 mg

Gula: 142 g


Hmmm… ngebayangin aja udah nikmat ya, Bun? Coba juga resep milky tiramisu yang manis tapi tetap menyehatkan karena dibuat dari susu. Ini dia resepnya: Resep Milky Tiramisu Ala Chil*Go!

Jangan lupa gunakan Morinaga Chil Kid Gold Vanila untuk melengkapi kebutuhan nutrisi Si Kecil, ya. Cari tahu Morinaga Chil Kid di sini: Morinaga Chil Kid Gold Vanila

Resep Lainnya