Catchessy Sandwich Ala Morinaga Chil*Go!

Morinaga Platinum   ♦   9 April 2020

Catchessy Sandwich Ala Morinaga Chil*Go!
  • 3-12 Tahun
  • Sarapan
  • 60 menit

Informasi Nutrisi

  • Energi 0
  • Protein 0
  • Serat 0
  • Lemak 0
  • Karbohidrat 0

Roti lapis atau sandwich menjadi kudapan yang cocok untuk bekal Si Kecil. Persiapannya yang mudah dan bahan-bahannya yang ringkas, membuat menu ini gampang disajikan kapan pun Si Kecil mau. Agar penyajiannya lebih menarik, Bunda bisa menghias sandwich dengan bentuk muka kucing untuk menambah selera makan Si Kecil. Yuk, simak resep lengkapnya berikut ini:

BAHAN:

  • 8 lembar roti tawar
  • 2 sdm mentega
  • 4 lembar keju, potong bulat
  • 4 lembar daging asap, potong bulat
  • 4 lembar telur dadar tipis, potong bulat
  • 1 buah tomat, potong sesuai bentuk yang diinginkan
  • Daun selada
  • 2 sdm olesan sandwich, siap pakai

BAHAN CELUPAN ROTI:

PELENGKAP:

CARA MEMBUAT:

1. Kocok semua bahan untuk membuat celupan hingga keju larut. Celupkan masing masing roti hingga menutupi seluruh permukaan,

2. Panaskan wajan dengan sedikit mentega, goreng masing-masing roti hingga kuning keemasan.

3. Ambil setiap lembar roti dan potong dengan bentuk bulat.

4. Ambil 1 lembar bulatan roti oles dengan olesan sandwich, kemudian tata daging asap, keju, dan dadar telur hias dengan daun selada. Lalu tumpuk roti lagi dan lakukan seperti tahap pertama, lakukan hingga ada 3 tumpuk sandwich.

5. Penyelesaian: Tata tumpukkan sandwich, kemudian hias dengan bahan-bahan yang ada hingga membentuk seperti muka kucing. Tambahan Chil*Go Melon Madu dan buah-buahn dan disiram dengan madu, Sesuai selera)

Untuk 2 porsi

Daging dan telur pada isian sandwich memiliki kandungan protein untuk pertumbuhan Si Kecil. Sementara kandungan serat dari buah dan sayur serta Morinaga Chil*Go! menjadi pelengkap untuk meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil. Karena Morinaga Chil*Go! mengandung Serat Pangan Inulin 1700mg yang baik untuk kesehatan saluran cerna dan daya tahan tubuh Si Kecil.

Yuk, sajikan resep ini untuk bekal Si Kecil. Cari tahu juga resep lainnya di link berikut: https://morinaga.id/id/resep

Catchessy Sandwich Ala Morinaga ChilGo!

Resep Lainnya