Nutrisi Tepat

Mengenal Prebiotik FOS dan GOS untuk Pencernaan Si Kecil

Morinaga Platinum - 25 Juli 2023

Ketika membaca kandungan suatu produk susu pertumbuhan, Bunda tentu pernah melihat istilah prebiotik FOS dan GOS. Apa sebenarnya fungsi kedua komponen ini untuk Si Kecil? Bunda, simak ulasan lengkapnya di sini, ya.

Apa Itu Prebiotik FOS dan GOS?

FOS dan GOS merupakan jenis serat makanan yang berfungsi sebagai prebiotik atau makanan, yang ditujukan untuk probiotik atau bakteri baik dalam saluran pencernaan. Keberadaan prebiotik ini akan meningkatkan pertumbuhan aktivitas bakteri baik di usus, serta mendukung aktivitasnya. Dengan demikian, prebiotik maupun probiotik ini bekerja bersama untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan tubuh.

FOS (Fructo-Oligosaccharide)

FOS terdiri dari serat pendek molekul fruktosa, yaitu jenis karbohidrat yang tidak dicerna sepenuhnya oleh tubuh. Walaupun tidak dicerna tubuh, ketika mencapai usus besar akan menjalani proses fermentasi oleh probiotik.

Senyawa ini bermanfaat untuk merangsang pertumbuhan bakteri-bakteri baik, misalnya Bifidobacterium, Lactobacillus, atau Saccharomyces. Meningkatnya jumlah probiotik akan dapat mengurangi risiko infeksi saluran pencernaan. Selain itu, prebiotik ini juga melindungi usus dari infeksi bakteri-bakteri jahat, antara lain E. coli, Salmonella, ataupun Streptococcus.

GOS (Galacto-Oligosaccharide)

GOS merupakan rantai pendek molekul galaktosa, yang menjadi sumber makanan probiotik dalam usus. Sebagai nutrisi bagi probiotik, GOS mempermudah berkembangnya bakteri baik di saluran cerna.

Molekul ini terbukti menurunkan risiko alergi dan mencegah perkembangan eksim. Tak hanya itu, GOS juga membantu perkembangan kognitif Si Kecil, dengan memberikan dukungan nutrisi yang diperlukan untuk mengoptimalkan perkembangan otak.

Perbedaan Prebiotik FOS dan GOS

Perbedaan pada kedua senyawa prebiotik ini terletak pada komposisi serta sumber karbohidratnya.

FOS merupakan molekul fruktosa. Contohnya dapat ditemukan pada buah-buahan (seperti pisang atau jeruk), bawang putih, bawang bombai, maupun gandum.

Sedangkan GOS merupakan molekul galaktosa, yang terbentuk dari proses enzimatik laktosa. Secara alami, prebiotik ini terdapat dalam susu, kacang hijau, serta kacang polong.

Pentingnya Prebiotik FOS dan GOS bagi Si Kecil

Peran utama prebiotik adalah memberi nutrisi untuk probiotik, si bakteri yang menguntungkan dalam usus. Adanya prebiotik akan membantu meningkatkan jumlah bakteri baik, seperti bakteri Triple Bifidus, yang dapat mendukung daya tahan tubuh. Tetapi ternyata FOS maupun GOS juga berperan meningkatkan penyerapan kalsium di usus yang dapat menjaga kekuatan tulang dan gigi.

Bunda dapat menemukan prebiotik GOS yang turut memperkaya produk susu pertumbuhan Morinaga Platinum MoriCare+ Triple Bifi. Susu pertumbuhan ini juga diperkaya dengan Triple Bifidus dan Nukleotida, yang berperan sebagai faktor pertahanan tubuh untuk Si Kecil.

Selain itu, formula susu ini juga telah disempurnakan dengan kandungan yang lebih tinggi DHA, zat besi, kalsium, dan vitamin D. Seluruh formula ini dirancang untuk mengoptimalkan tumbuh kembangnya selama berusia 1-3 tahun. Yuk, Bunda, cek produknya di sini: Chil Kid Platinum MoriCare+ Triple Bifidus

Lihat Artikel Lainnya