Bunda tentu paham ya, bahwa liburan bersama keluarga memiliki banyak manfaat untuk Si Kecil, seperti memperkuat ikatan keluarga, meningkatkan keterampilan sosial Si Kecil, meningkatkan kesehatan mental dan fisik, menambah wawasan serta menciptakan kenangan indah. Lalu bagaimana jika Si Kecil picky eater? Baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui cara mengatasi picky eater saat liburan, yuk.
Picky eater adalah perilaku di mana Si Kecil sulit menerima jenis makanan baru atau hanya menyukai jenis makanan tertentu saja. Dalam kondisi ini, Si Kecil cenderung menolak makanan yang tidak biasa baginya, baik karena tekstur, rasa, atau warnanya.
Faktor penyebab picky eater bisa bermacam-macam, mulai dari kondisi fisik seperti sakit seperti sariawan, gigi berlubang, atau adanya infeksi pada gusi. Selain itu, masalah psikologis seperti kurangnya rasa perhatian dan hubungan orang tua yang kurang harmonis juga bisa menjadi faktor penyebab.
Liburan merupakan momen yang tepat untuk mencoba hal-hal baru, termasuk dalam hal makanan. Bagaimana cara menghadapi Si Kecil yang picky eater saat liburan? Berikut beberapa tips yang bisa Bunda coba:
Bunda tentu tahu ya, apa saja makanan kesukaan Si Kecil. Nah pada saat liburan, Bunda bisa membawa makanan tersebut atau membeli makanan serupa di tempat liburan. Oleh karena itu, Bunda dan Ayah perlu melakukan riset di restoran atau hotel mana makanan tersebut bisa didapatkan.
Selain itu, Bunda juga bisa membawa camilan sehat kesukaan Si Kecil. Perlu diingat bahwa makanan ini sifatnya hanya sebagai cadangan ya, Bun. Ushakan untuk mengajak Si Kecil untuk mengeksplorasi makanan di tempat liburan.
Alih-alih khawatir karena Si Kecil tidak mau makan, lebih baik Bunda manfaatkan kesempatan ini untuk mengekplorasi makanan-makanan baru yang ada di tempat tersebut. Tak perlu memaksa Si Kecil untuk mencobanya, cukup perkenalkan saja.
Dengan begini, perlahan Si Kecil akan tahu bahwa ada banyak pilihan makanan yang bisa ia coba. Hal ini juga akan menimbulkan rasa keingintahuan Si Kecil untuk mencoba tekstur dan makanan tersebut. Namun jika Si Kecil ingin mencoba makanan tersebut, tentu Bunda harus mendukungnya ya.
Memaksa Si Kecil untuk makan tidak rekomendasikan karena hal ini dapat menimbulkan trauma yang pada akhirnya membuat Si Kecil semakin tidak mau makan. Oleh karena itu, jika Si Kecil tidak mau mencoba makanan tersebut, biarkan saja dan tunggu sampai ia merasa lapar ya. Kemudian, Bunda bisa memberikan makanan kesukaannya.
Meskipun terkesan ribet, membawa peralatan makanan kesukaan Si Kecil dapat membuatnya lebih antusias saat makan, loh. Sebab Si Kecil akan merasa lebih nyaman dan familiar dengan peralatan makan yang biasa ia gunakan.
Agar Si Kecil semakin antusias, Bunda bisa mengemas peralatan makanannya menggunakan kemasan yang menarik seperti kemasan dengan gambar karakter hewan, barbie, mobi-mobilan, dan lain sebagainya.
Dengan mengikuti tips-tips di atas, Bunda bisa menghadapi anak picky eater dengan lebih mudah saat liburan. Ingatlah untuk tetap sabar dan kreatif dalam memperkenalkan makanan baru kepada Si Kecil. Tak hanya itu, Bunda juga perlu memahami pentingnya gizi seimbang untuk mendukung tumbuh kembangnya. Agar bisa memberikan nutrisi yang seimbang dengan tepat, ikuti panduan berikut ini yuk: Panduan Makanan Bergizi Seimbang untuk Si Kecil
Konten Belum Tersedia
Mohon maaf, halaman untuk artikel Tips Mengatasi Anak Picky Eater Saat Liburan
belum tersedia untuk bahasa inggris. Apakah Bunda dan Ayah ingin melihat artikel lainnya dengan kategori yang sama ?